Ia menjadi
sahabatku sejak kami tergabung dalam subuah organisasi pers kampus. Pers kampus
itu Ganto. Aku bertemu dengannya sekitar tahun 2006. Lumayan banyak waktu habis
dengannya, di samping memang juga sahabat lainnya seperti Yung Yasman, tialopa,
angie, yosi, dll.
Sejak saat itu
ada 3 hal penting yang aku peroleh darinya:
- Aku dan Rice, yang menjadi istriku sekarang merupakan buah ketulusannya mempersuakan kami sehingga kami pacaran dan berhasil ke jenjang pernikahan.
- Menunjukkan cara mengetik dengan 10 jari. Biasanya kalau aku mengetik di papan ketik komputer hanya jempol, jari tengah, dan dominan telunjuk di kanan dan kirinya. Tapi sekarang, semua jari telah berfungsi dengan porsinya masing-masing.
- Menganjurkan aku menulis di blog. Di tengah keresahan dan kebosanan yang aku alami, wanita Lasi, Bukitinggi ini memberikan masukan kepada saya agar membuat catatan online tersebut. Masukannya pun saya ikuti hingga sekarang. Semuanya pun menjadi segala penawar yang luar biasa.
Terimakasih bro Tuti Handriani dan teruslah
menginspirasi.